Fungsionaris Majelis Sinode (FMS) berkunjung ke Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Griya Husada (STIKES) Surabaya
Ketua Majelis Sinode Pdt. Drs. Paulus Kariso Rumambi, M.Si dalam kunjungan tersebut diterima jajaran Direksi Sekolah yang sebelumnya merupakan Akademi Kebidanan Griya Husada.
Dalam kesempatan bertatap muka dengan mahasiswa STIKES, Pdt. Rumambi banyak memberikan arahan kepada mahasiswa dalam menempuh kuliah.
“Lakukan semua dengan penuh sukacita dalam rangka ucapan syukur, bukan bersungut-sungut, bukan dengan setengah hati melakukan kegiatan studi dan disiplin dalam kegiatan rohani. Itu penting,” harap Pdt. Rumambi.
Dalam perkunjungan tersebut, FMS berkesempatan melihat-lihat lebih dekat kondisi Sekolah seraya memberikan masukan-masukan untuk pengembangan STIKES ke depan.
Selain FMS, dalam perkunjungan tersebut terdapat Ketua Departemen Germasa Pnt. Alex Mandalika yang turut serta melihat-lihat Sekolah milik GPIB yang berada di Kawasan Dukuh Pakis II Baru No.110, Dukuh Pakis, Surabaya ini. Fasilitas menempuh pendidikan di STIKES mumpuni.